Mbappe Lewati Rekor Ronaldo Usai Cetak Brace Ke Gawang Villarreal
Berita Olahraga Terkini – Kylian Mbappe kembali menunjukkan kelasnya sebagai salah satu penyerang paling mematikan di dunia. Megabintang asal Prancis itu mencetak dua gol cepat yang memastikan kemenangan 2-1 Real Madrid atas Villarreal dalam laga La Liga, Minggu (16/3/2025) dini hari WIB.
Brace kilat Mbappe dalam enam menit tidak hanya membawa Los Blancos meraih tiga poin penting. Tetapi ia juga menjadikannya pemain yang melampaui rekor gol Ronaldo Nazario di musim debutnya bersama Real Madrid.
Sebagai catatan, Ronaldo Nazario mencetak 30 gol di semua ajang saat pertama kali berseragam Los Blancos. Namun, dengan tambahan dua gol ke gawang Villarreal, Mbappe kini telah mengoleksi 31 gol, sekaligus menorehkan sejarah baru di Santiago Bernabeu.
Baca Juga : Neymar Batal Bela Brasil, Antony Gak Ada Harapan Lagi Kah ?
Mbappe Lewati Rekor Ronaldo
Yang menarik, Mbappe merayakan rekor tersebut dengan meniru selebrasi ikonik Cristiano Ronaldo, yakni “Siiuu,”. Seolah menegaskan bahwa dirinya adalah pewaris kejayaan di Real Madrid.
Sejak bergabung dengan Real Madrid pada musim panas 2024, Mbappe langsung tampil trengginas. Hanya dalam waktu kurang dari satu musim, ia sudah mencetak 31 gol di semua kompetisi. Membuktikan bahwa dirinya layak menjadi tumpuan utama lini serang Los Blancos.
Capaian ini membuatnya melampaui rekor Ronaldo Nazario, yang sebelumnya mengukir 30 gol di musim perdananya bersama Madrid pada 2002/2003. Kini, hanya nama-nama legenda seperti Cristiano Ronaldo, Alfredo Di Stefano, dan Ferenc Puskas yang mencatat jumlah gol lebih tinggi di musim debut mereka.
Tak hanya itu, Mbappe juga menjadi pemain pertama yang mampu mencetak 31 gol di bawah kepemimpinan Carlo Ancelotti. Prestasi ini semakin memperkokoh statusnya sebagai salah satu striker paling tajam di dunia saat ini.
Dua golnya ke gawang Villarreal juga memastikan Real Madrid membalikkan keadaan. Madrid sempat tertinggal akibat gol Juan Foyth. Selain itu tambahan tiga poin ini juga turut membawa Los Blancos naik ke puncak klasemen La Liga.
Namun, persaingan belum usai. Madrid telah memainkan dua laga lebih banyak di bandingkan pesaing terdekat mereka, Barcelona. Sementara itu, Atletico Madrid masih mengintai dengan selisih poin yang cukup tipis.
Carlo Ancelotti berharap ketajaman Mbappe tetap terjaga hingga akhir musim untuk membantu Real Madrid meraih gelar juara. Jika terus tampil konsisten, tak menutup kemungkinan Mbappe akan menjadi kunci sukses Los Blancos dalam perburuan trofi musim ini.
Sumber : Bolanet